13 Mei 2010

Game Simulasi Hacking : Onlink di Linux






Onlink adalah mod game Uplink : Hacker Elite yang di kembangkan oleh Introversion adalah game simulasi hacking multi-platform Windows, Linux dan Macintosh yang cukup seru dan menyenangkan, sayangnya game Uplink ini hanya dapat didownload versi demo saja, kita harus membelinya untuk full version. tapi pada posting kali ini membahas mod (modification) game Uplink : Onlink

kita bermain sebagai seorang hacker yang bekerja pada suatu perusahaan, kita dapat memilih misi-misi tertentu misalnya : sabotase perusahaan lain, hacking mainframe, pencurian account bank dan lain-lain
tentu saja kita akan mendapatkan uang setiap kali kita berhasil menyelesaikan misi, uang tersebut dapat kita gunakaan untuk upgrade Gateway kita, CPU, RAM, Modem, dll

dan tentu saja kita dapat terdeteksi oleh perusahaan yang sedang kita hack, sehingga kita harus benar-benar ahli dalam menghapus trace yang kita buat.
dan ada pangkat dan peringkat, semakin tinggi pangkat kita, semakin susah pula misi-misi yang akan kita selesaikan . kita bermain layaknya seorang hacker

Onlink ini bersifat opensource atau gratis ! :D dan Onlink memiliki banyak fitur-fitur in-game yang lebih menarik dari pada game Uplink dan tentu saja multi-platform


tapi saya akan menjelaskan cara untuk memainkannya pada OS Linux, pada posting ini saya mencoba memainkannya dengan distro OpenSUSE 11.2



Link Download game Onlink
Onlink ini membutuhkan libSDL_image dan untuk menjalankan grafis pada Onlink, untuk menginstallnya pada OpenSUSE 11.2 pada desktop GNOME ( berlaku juga untuk KDE, tampilan Software Management sedikit berbeda )

1. Masuk ke YaST
2. klik Software Management ( pastikan komputer/laptop terkoneksi ke internet )
3. lalu pada kolom search ketikkan libSDL
4. cari kemudian klik kanan lalu klik install libSDL_image-1_2-0 dan libSDL_image-devel
5. lalu klik apply

setelah selesai instalasi, buka terminal lalu login ke superuser
ekstrak file hasil download
#tar -zxvf onlink-linux-0.2.0-a8-15-gc238d00.tar.gz

lalu masuk ke dalam direktori hasil ekstrak lalu ketikkan
#./onlink

setelah itu akan muncul tampilan pertama Onlink, anda langsung diminta untuk register user
tinggal mengikuti beberapa tahap dan anda sudah bisa langsung bermain, dan tentu saja ada tutorialnya.

Screenshot nya
































untuk saya yang sempat memainkan Uplink dan Onlink, menurut saya game ini cukup seru untuk dimainkan dengan fitur-fitur in-game yang menarik dan tentunya gratis ! hehehehhe
disarankan untuk mecobanya, mungkin awalny cukup ribet dan memusingkan, tapi jika lama kelamaan anda sudah terbiasa, pasti seru ! . :D

selamat mencoba dan happy hacking !

5 komentar:

  1. Keren brow...ntar coba ahh

    BalasHapus
  2. bingung cara main nya kakak..

    BalasHapus
  3. :D . emang sdkit bingung awal nya . gw juga gtu soalnya . hehe . tapi kalo uda ngerti game nya keren dehh ..,

    BalasHapus
  4. jadi pertama nya tu gimana kak..
    harus ngapain maksudnya..

    hwehehhe
    maklum masih new-b

    BalasHapus